pengertian faktur kendaraan bermotor

Mengenal Pengertian Faktur Kendaraan Bermotor

Pengertian Faktur Kendaraan Bermotor – Faktur kendaraan bermotor ialah dokumen yang berisi keterangan terkait kendaraan bermotor, misalnya nomor mesin, nomor rangka, harga pabrik yang dijual ke dealer serta nama pembeli. Faktur tersebut diberikan oleh dealer saat penjualan kendaraan bermotor kepada pelanggan. Pada setiap penjualan kendaraan bermotor, faktur ini pasti diperlukan oleh kedua belah pihak

Setiap faktur kendaraan bermotor dibuat sebanyak empat rangkap. Faktur tersebut terdiri dari dua lembar faktur untuk Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Kepolisian, satu lembar untuk pelanggan dan satu lagi untuk arsip dealer. Faktur ini merupakan bukti keabsahan dari pembelian kendaraan bermotor. Apalagi salah satunya harus diserahkan kepada pihak Samsat.

Berdasarkan pengertian faktur kendaraan bermotor tersebut terbukti bahwa setiap pembelian kendaraan bermotor di dealer harus benar-benar resmi dan memiliki bukti. Setiap lembar faktur tidak dapat ditukar. Karena keempat salinan faktur tersebut dituliskan peruntukannya. Masing-masing faktur kendaraan bermotor memiliki tulisan, salah satunya “Untuk Pembeli”.

Faktur ini dapat digunakan pada saat mengurus keperluan pembuatan STNK serta BPKB. Faktur ini menjadi bukti sah kepemilikan kendaraan bermotor sebelum Kepolisian menerbitkan STNK dan BPKB. Kendaraan bermotor yang dibeli dipastikan sudah membayar pajak dengan adanya faktur kendaraan bermotor tersebut. Jadi, sangat penting bagi Anda mengetahui pengertian faktur kendaraan bermotor tersebut

Sehingga kendaraan bermotor yang Anda beli sudah sangat jelas dan resmi. Proses jual beli kendaraan bermotor tersebut juga bisa dipastikan sudah memenuhi standar. Sebab, penjualan yang tidak resmi tidak bisa mengeluarkan faktur kendaraan bermotor yang resmi dan meyakinkan.

Setiap data yang tertera pada faktur kendaraan bermotor akan dimuat dalam STNK dan BPKB. Berdasarkan pengertian faktur kendaraan bermotor tersebut, faktur ini bisa dijadikan bukti kepemilikan kendaraan bermotor yang sah sebelum STNK dan BPKB diterbitkan.  Akan tetapi, keberadaan faktur ini tidak menjadi legitimasi untuk bisa langsung mengendarai kendaraan bermotor di jalan raya.

Faktur kendaraan bermotor tidak lagi krusial sebagai dokumen kepemilikan sah dari suatu kendaraan bermotor jika STNK dan BPKB sudah ada. Setelah itu, faktur tersebut berfungsi saat pemilik kendaraan hendak mengajukan pindah alamat pada BPKB. Jika pemilik kendaraan mengajukan mutasi luar daerah, faktur kendaraan bermotor ini bisa digunakan.

Pentingnya Faktur Kendaraan Bermotor

Setiap data yang ada pada faktur kendaraan bermotor sudah tercantum dalam database Samsat dan penjual/dealer. Sehingga, faktur dan data tersebut tidak bisa sembarangam digunakan. Faktur kendaraan bermotor perlu Anda simpan dengan baik dan benar karena sewaktu waktu akan diperlukan.

Anda harus mengingat baik-baik pengertian faktur kendaraan bermotor agar tidak salah langkah. Jika kendaraan Anda akan dijual kembali kepada orang lain, maka faktur ini sudah tidak diperlukan lagi. Pada proses balik nama BPKB dari pemilik asal (penjual) ke pemilik baru (pembeli) faktur ini juga tidak dibutuhkan lagi

Didalam buku BPKB milik kendaraan tersebut keterangan mengenai faktur biasanya sudah dicantumkan. Hal ini menjadi dasar dari keberadaan kendaraan bermotor tersebut. Keberadaan faktur kendaraan bermotor menjadi penting jika Anda hendak membeli kendaraan bekas menggunakan skema kredit.

Kredit yang dimaksud ialah dengan mengajukan pembiayaan ke perusahaan pembiayaan atau multifinance. Perusahaan pembiayaan tersebut terkadang tidak ingin menyetujui permohonan kredit untuk kendaraan bermotor yang tidak memiliki faktur kendaraan bermotor. Jadi, walaupun sudah tidak digunakan pada saat ini, bisa saja faktur tersebut akan dibutuhkan suatu saat nanti

Berdasarkan pengertian faktur kendaraan bermotor tadi, keberadaan faktur ini harus ada karena faktur kendaraan bermotor merupakan asal muasal BPKB dibuat. Keharusan penyertaan faktur kendaraan bermotor ini tergantung pula dari masing-masing perusahaan pembiayaan. Bagi seorang pembeli, keberadaan faktur kendaraan bermotor sangat penting untuk bisa memastikan historis hingga jenis transmisi yang ada pada kendaraan yang akan dibeli

Oleh karena itu, faktur kendaraan bermotor patut diperlakukan seperti halnya BPKB maupun STNK. Dokumen ini juga perlu dijaga sebaik-baiknya. Anda bisa menyimpannya bersama dengan BPKB kendaraan tersebut. Simpan ditempat yang aman dan rapih. Bila perlu masukkan kedalam map atau amplop agar tetap terjaga.

Setiap informasi mengenai pengertian faktur kendaraan bermotor seperti di atas sangat perlu diketahui oleh setiap masyarakat. Terutama bagi Anda yang akan membeli sebuah kendaraan bermotor. Jika kegiatan Anda berhubungan dengan kendaraam bermotor, Anda juga perlu mengetahui informasi tersebut. Sebab, sewaktu-waktu dokumen tersebut bisa digunakan untuk keperluan Anda.


Diterbitkan

dalam

oleh