Mitsubishi Fuso Canter 2022, Ini Spesifikasi dan Harganya

Mitsubishi Fuso Canter 2022

Satu – satunya pemegang merk Mitsubishi di Indonesia yaitu PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors pada akhirnya merilis truk light duty edisi terbaru dari Mitsubishi yang diberi nama Mitsubishi Fuso Canter 2022.

Kemunculannya memang bukan tanpa sebab. Mitsubishi Fuso Canter 2022 dihadirkan sebagai bagian dari komitmen PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors untuk memberikan mesin standar emisi Euro IV untuk Indonesia.

Untuk Anda yang ingin tahu spesifikasi lengkapnya dari Mitsubishi Fuso Canter 2022, Anda bisa simak informasi berikut. Let’s check these out!

Spesifikasi dan Harga Mitsubishi Fuso Canter 2022

Jika Anda sedang mencari mobil rendah emisi dari Mitsubishi yang juga bisa diandalkan untuk mendukung berbagai aktivitas kerja mengangkut barang berat Anda, maka memilih Mitsubishi Fuso Canter 2022 dapat menjadi solusinya.

Sekilas mobil ini memang tidak memiliki terlalu banyak perbedaan dari truktruk lain. Desainnya pun bukan menjadi fokus utama bagi Mitsubishi Fuso. Namun terlepas dari itu, banyak hal menarik yang masih bisa ditemukan dan dirasakan dari mobil truk Mitsubishi ini.

Berikut reviewnya untuk Anda :

Eksterior depan mobil

2 eksterior Mitsubishi Fuso Canter 2022 bisnis com

Fuso Canter 2022 berusaha memberikan tampilan depan yang minimalis seperti dengan mobil colt diesel kebanyakan. Anda akan temukan bagian kaca depan lebar untuk meningkatkan visibilitas dalam berkendara.

Namun sebagai pembeda, Canter mendapatkan emblem nama di bagian sisi kanan atas yang diletakkan tepat di bagian bawah kaca depan. Sementara keseluruhan desain depannya tak banyak yang mengalami perubahan.

Sebagai contoh misalkan grille depan yang disandingkan dengan panel chrome atau lampu depan yang masih menggunakan teknologi halogen. Kemudian pada bagian bawah, Anda akan temukan bumper yang telah didesain lengkap dengan reflector.

Dengan semua dukungan eksterior depan tersebut, akan sangat membantu pengendara dalam mengendarai mobil di malam hari atau ketika hujan tiba karena refleksi cahayanya yang diberikan akan sangat membantu Anda menyapu bersih area jalanan agar mudah terjangkau mata ketika berkendara.

Eksterior bagian samping mobil

Mitsubishi Fuso Canter 2022 menjadi sebuah varian mobil Mitsubishi terbaru yang memiliki guratan di bagian bawah gagang pintu dan mengalir ke atas lampu depan yang tentu hal ini dapat memberikan kesan tegas pada mobil.

Tak tertinggal, Anda akan temukan pijakan kaki yang diletakkan di bagian samping ban untuk memudahkan akses masuk ke dalam kabin. Truk canter dan colt diesel ini juga memiliki pembeda yaitu dimensi yang lebih besar.

Perubahan dimensinya yang ada, diyakini dapat berdampak positif terhadap konsumen karena memberikan ruang kargo yang lebih besar. Anda juga akan menemukan wheelbase terbagi menjadi 3,3 meter, 3,8 meter, sampai dengan 4,2 meter tergantung variannya.

Radius putarnya tercatat 6,1 meter yang cukup kecil memang namun sudah cukup untuk membantu pengemudi berputar di jalanan yang sempit.

Eksterior bagian belakang

Eksterior bagian belakang yang ditawarkan Mitsubishi Fuso Canter 2022 berbedabeda. Anda bisa memilih tipe FE 71L dan FE 74L untuk tipe mobil box, FE 71L BC sebagai bus travel dan angkutan, tipe FE 71L BCL non cabin dan berbagai macam pilihan bak serta kargo belakang lainnya seperti wing box, car carrier, sampai dengan flat deck dimana hal tersebut membantu juga dalam memodifikasi sesuai dengan kebutuhan konsumen.

Canter juga semakin menyenangkan untuk dibawa karena mobil ini sudah mendapatkan rear view camera. Kamera tersebut nantinya juga akan tersambung pada bagian spion tengah dan menampilkan area belakang ketika mobil dimundurkan.

Beralih ke bagian interior mobil, Anda juga akan temukan peningkatan dimensi yang diberikan pada mobil ini memberikan pengaruh besar terhadap ruang kabin yang menjadikannya terasa lebih lega. Selengkapnya tentang interior mobil, sebagai berikut :

Dashboard mobil

Tak banyak memang fitur modern yang mobil ini tawarkan. Namun untuk sekelas truk light duty, tampilan dan fiturnya yang diberikan sudah bisa dikatakan sangat modern.

Mitsubishi menyematkan fitur hiburan berupa radio, pemutar USB dan juga MP3 untuk menambah kenyamanan dalam berkendara. Anda juga akan menemukan beberapa ruang penyimpanan yang tersebar di bagian dalam kabin baik untuk pengemudi atau pun penumpang.

Mobil juga turut dilengkapi dengan Mitsubishi In Dash Gear Shift yang tuas transmisinya menyatu dengan bagian dashboard. Hal ini tentu saja sangat berdampak terhadap ruang kabin yang menjadikannya terkesan lebih lega utamanya bagi penumpang yang ada di bagian tengah.

Setir

Setir palang tiga yang masih polos tanpa lapisan kulit atau pun tombol multifungsi siap menyapa Anda ketika duduk di bagian belakang kemudi. Untuk kenyamanan, Canter juga mendapatkan power steering dan fitur tilt & telescopic yang membantu pengemudi untuk mendapatkan posisi berkendara yang sesuai kebutuhan.

Bagian kursi

3 interior Mitsubishi Fuso Canter 2022 ktbfuso

Karena mobil ini mobil kerja, kursinya memang tak seempuk mobil penumpang yang memang didesain memberikan kenyamanan hiburan untuk berkendara jauh. Namun bukan berarti kursinya terlalu kaku.

Kursinya cukup lembut namun memang tidak senyaman pada mobil Mitsubishi penumpang saja. Anda yang pernah atau bahkan sering memakai mobil Mitsubishi penumpang pasti merasakan perbedaannya.

Anda juga akan menemukan inspection lid yang terdapat di bagian bawah jok penumpang sehingga Anda tak lagi perlu mengangkat kepala kabin hanya untuk mengecek bagaimana kondisi mesinnya.

Desain kargo

Di bagian belakang Anda akan temukan ruang kargo yang lebih besar. Hal tersebut juga ditunjukkan dengan dimensi body mobil yang dibuat lebih lebar karena memang tujuannya untuk memberikan ruang kargo yang besar.

Lebar bodynya maksimal 2.135 mm yang dapat membantu konsumen mengangkut muatan dalam jumlah yang lebih banyak.

Fitur Mitsubishi Fuso 2022

Fitur pada mobil truck sebenarnya tak bisa dibandingkan dengan mobil penumpang. Sama halnya dengan fitur yang bisa Anda temukan dibalik Mitsubishi Fuso Canter 2022 tak bisa dibandingkan dengan mobil penumpang.

Namun untuk sebuah light duty truck, fitur pada Mitsubishi ini bisa dibilang sudah modern. Anda akan temukan head unit 1DIN yang terdapat di bagian dalam kabin dan bisa Anda gunakan untuk memutar musik serta radio ketika berkendara.

Tentu sudah cukup baik dalam mengusir kebosanan dan suasana hening selama berkendara. Truk juga telah dibekali dengan dukungan teknologi telematic system yang mampu memberikan informasi lokasi dan status perjalanan kendaraan.

Truk juga didukung fitur yang tersambung dengan smartphone yang tentu membuat pengoperasian kendaraan jadi lebih istimewa. Hanya saja untuk fitur keselamatan tak ada yang terlalu canggih. Hanya model truk Fighter X saja yang mendapatkan dukungan sistem pengereman anti lock braking system (ABS).

Pengguna Canter juga masih harus berpuas diri dengan headrest untuk pengemudi dan penumpang disamping terdapat seatbelt yang dapat mengurangi dampak benturan. Bagaimana dengan harganya?

Harga Mitsubishi Fuso Canter 2022

Untuk harga, mobil Mitsubishi terbaru ini dibanderol dengan harga mulai dari 866 juta rupiah. Namun untuk tipe terlengkap dibanderol masih di atas 1 milyar rupiah.

Demikian sedikit informasi yang kami dapat sampaikan terkait Mitsubishi Fuso Canter 2022. Semoga review yang kami sampaikan menjadi informasi inspiratif dan membawa manfaat khususnya bagi Anda yang sedang mencari truk untuk melengkapi produktivitas pekerjaan Anda.

Baca Juga : Merk Mobil Truk dan Harganya, Ini Daftar Rekomendasinya!